Palembang macet sekarang. Iya banget!
Keluh kesah warga Palembang itu udah bisa jadi alasan, mirip alasan warga Jakarta, walau memang gak separah itu sih. Macetnya karena ada pembangunan sana-sini yang sebenernya memang harus disyukuri.
Macet yang ada karena pembangunan LRT (yang bisa dibilang sepanjang jalanan Palembang) dan juga ada pembangunan fly over yang ketiga juga. Semua pembangunan seperti dikerjakan berbarengan, bisa dibilang buru-buru agar hasilnya bisa dinikmati tahun depan, sebelum perhelatan besar Asian Games dimulai.
Jadi, ya warga Palembang harus banyak bersabar menunggu hasil jadi, sembari menikmati kemacetan yang tiada henti dari pagi hingga malam hari karena jalan makin terasa sempit dan banyak juga yang rusak karena pembangunan tersebut.