Judul Buku : Empat Musim Cinta
Penulis : Andi F Yahya, Hotma Juniarti, Adhitya Mulya, Rizki Pandu Permana, Okke ‘Sepatumerah’, Andi Fauziah Yahya, S.A.Z Al-Fansyour, Veronika Kusuma Wijayanti
Penerbit : Gagas Media
Jumlah Halaman : 171 Halaman
Harga : Rp. 30.000
ISBN : 9789797804503
Waktu browsing ke webnya Gagas, saya langsung tertarik dengan beberapa novel yang setelah saya baca sinopsisnya menarik dan/atau penulisnya udah jaminan saya suka. Terpilihlah Empat Musim Cinta yang lahir dari beberapa nama yang sudah saya kenal di jagad tulis menulis dan telah melahirkan banyak bacaan nan menarik. Sebut saja Mas Andi F. Yahya, Mbak Okke ‘Sepatumerah’, Mas Adhitya Mulya, Mas Rizki Pandu Permana dan Mbak Hotma Juniarti.
Waktu liat buku ini di Goodreads, saya lalu timbul bingung disini ada Andi F. Yahya dan Andi Fauziah Yahya, keliatan sama kan ya? Langsung deh saya tanya ke Mas Andi F. Yahya, apa keduanya satu orang yang sama? tapi ternyata saya salah, itu dua orang berbeda, walau namanya hampir sama :D
Saya kenal nama Mas Andi F. Yahya dan Mbak Hotma Juniarti dari kumpulan cerita 100 Kata, kalo Adhitya Mulya mah udah banyak bukunya, walau saya harus jujur jika saya lebih merindukan karya-karya istrinya, Mbak Ninit Yunita. Rizki Pandu Permana tau dong ya, itu yang nulis Negeri Van Oranje, dan mbak Okke, saya termasuk pembaca setianya :)