Judul Buku : Se7en Heroes
Penulis : Ben Sohib
Penerbit : Bentang Pustaka
Jumlah Halaman : Halaman
Harga : Rp. 57.000
ISBN : 978-979-1227-80-3
Ini buku hasil menang kuis twitter KickAndy beberapa bulan yang lalu, dan sudah kelar dari beberapa minggu lalu :D dan baru sempet untuk direview.
Ini buku sebenernnya kumpulan cerita biografi dari pemenang atau heroes yang dianugerahkan Kick Andy tahun 2009. Sayangnya, saya memang ga sempet nonton penganugerahan Kick Andy Heroes tahun 2009, jadi saya merasa beruntung banget bisa dapet buku ini :)
Seperti judulnya, ini ada 7 pahlawan yang memang bener-bener patut disebut pahlawan dibidangnya. Sebut saja, Gendu Mulatif, Didik Nini Thowok, Andi Rabiah si “Suster Apung”, Maria Gisela Barowka si “Mama Putih”, Wanhar Umar, Victor Emanuel Rayon, dan Sugeng Siswoyudhono. Mereka adalah pahlawan yang memang saya acungi jempol deh untuk pengabdian mereka.
Tak perlulah saya banyak bercerita tentang si Andi Rabiah misalnya, si Suster Apung ini benar-benar mengabdikan diri sebagai tenaga medis yang serba bisa, ya bisa sebagai dokter, bidan yang mau kapan saja diminta untuk menolong walau harus berjam-jam menaiki perahu demi menyembuhkan pasiennya. Wow, saya rasa kita perlu banyak anak-anak muda yang mau dan mampu mengabdi seperti mereka di jaman sekarang ini. Tanpa mikirin balasan apa yang mereka dapatkan, tanpa mikirin berapa uang yang mereka terima untuk menolong sesama.
Pak Gendu lagi contohnya, mau merawat orang gila di rumahnya sendiri sampai habis uang dan hartanya, sampe harus jual kuda untuk orang-orang gila yang ia temui dijalan, yang keluarga orang gila tersebut aja ga mau menerima mereka. Dan, Pak Gendu mampu membuat mereka yang gila menjadi waras kembali tanpa mengharap imbalan apapun.
Dua jempol deh buat para pahlawan-pahlawan ini :senyum:
Kamu belom baca bukunya? beli gih, ga nyesel deh ditambah lagi dapet DVD-nya juga loh. Buku-buku ini menginspirasi kita semua agar bisa menjadi pahlawan sejati, ya walo tidak bagi orang banyak seperti mereka, paling tidak pahlawan bagi diri sendiri dan keluarga :)
Semoga tahun ini dibuat juga buku Se7en Heroes Pahlawan 2010 :baca:
One thought on “Review Buku Se7en Heroes”