Kusadari kehadiranmu
Begitu Bermakna bagiku
Indahnya Dunia
Indahnya Hari
Kulalui Bersama
Indahnya menjadi Ibu :senyum:
Tahun ini, saya merayakan hari ibu, saya telah merasakan pengorbanan besar seorang ibu, dari Mama saya sampai saya menyadari sendiri betapa indah menjadi seorang Ibu :)
Terima kasih Mama atas segalanya dari dalam kandungan sampe sebesar sekarang dan juga nanti :)
Terima kasih ya Rab, atas anugerah Alaya dalam keluarga kecil kami :)
Bisa liat kan film mana yang dapet penghargaan terbanyak? Yup, Identitas, dan juga ditasbihkan menjadi film terbaik tahun ini. Jujur, saya blom nonton, juga saya baru denger film ini. Saya sanksi apakah film Identitas ini diputar di bioskop Palembang yak? :tanya:
Oke…. selamat pada para pemenang :) dan saya beringsut mencari tau dan nonton dulu film-film yang belum saya tonton :D
Di akhir tahun 2009, semua orang sudah punya resolusi tahun 2010 baik di posting-kan ato cuma disampaikan dalam hati. Saya akan ikut posting tentang resolusi tahun depan, tapi ga sekarang, kira-kira di akhir-akhir bulan ini deh :D
Sebagai penyemangat untuk mewujudkan resolusi tahun depan, mari kita tutup tahun ini dan mengawali tahun depan dengan Buka Semangat Baru kayak iklan Coca Cola yang dinyanyiin Ello, Ipank, Berry St. Loco dan Lala ini bisa membuat semangat kembali menyala seterang warna merah Coca cola :senyum:
hello teman semua
ayo kita sambut, hari baru telah tiba
apa yang kurasakan, ku ingin engkau tahu
dan berbagi bersama
*reff
buka kita buka hari yang baru
sebagai semangat langkah ke depan
jadi pribadi baru
buka kita buka jalan yang baru
tebarkan senyum wajah gembira
damai suasana baru
bukalah bukalah semangat baru
bukalah bukalah semangat baru
bukalah bukalah semangat baru
coba diam walau hanya tuk sejenak,
dengarkan kata dari s’gala yang ku ucap,
ku jelang pagi ini nikmati damai di hati,
dalam waktu penuh arti karena aku dicintai,
ku ingat kemarin suasana tak bersemangat,
namun kini ku jalani dan semua rasanya tepat,
bersama kita coba wujudkan harapan,
membuka jalan dalam ‘gapai setiap tujuan.
mentari bersinar… selalu
ini yang ku minta penuh semangat tertawa
bersamamu teman semua
kar’na ini saatnya kita nyanyi bersama
buka kita buka hari yang baru
sebagai semangat langkah ke depan
jadi pribadi baru
buka kita buka jalan yang baru
tebarkan senyum wajah gembira
damai suasana baru
dengarkan hatimu, pastikan pilihanmu
esok mentari kan datang, bawa sejuta harapan
kita jumpa di sana, berbagi bersama
dan kita tahu, pelangi yang satukan kita
Mari kita buka semangat baru untuk hari yang baru! :cinta: SEMANGAT!!!! :piss:
Hmm… seneng juga liat visitor blog ini kian hari :)
Ga bermaksud pamer sih, tapi ga ditampik juga kalo hal ini salah satu yang buat saya tetep ngeblog. Berarti blog saya banyak yang baca dan sedikit berguna :senyum:
Awalnya, saya ga ngeh juga baca ada Nokia Ovi. Ini layanan dari Nokia, bagi kamu-kamu yang pake Nokia yang tujuannya untuk mindahin atau juga backup data ke internet, nah layanan ini disebut Ovi.
Ada yang pernah kehilangan hape? trus nomer kontak semua keluarga dan temen-temen jadi hilang semua? atau kayak adek saya yang hape-nya tiba-tiba nge-flash dan semua kontak hilang? Memang, dari Telkomsel udah ada layanan backup phone book, tapi sayangnya mesti bayar tiap bulan, kalo ga salah Rp. 5000/bulan.
Nah, dengan Ovi ini kamu-kamu ga usah bela-belain bayar tiap bulan untuk backup phone book kamu, cukup daftar dan gunakan fasilitas sinkronisasi phone book dari Nokia Ovi ini.
Caranya gimana? Gini nih :
1. Register dulu ke ovi.com, monggo diisi username, email dan nomer hape yang dipake di Nokianya kamu dengan benar
2.Setelah kamu isi dengan bener formnya, akan muncul link verifikasi lewat email. Buka email, lalu klik link verifikasi tersebut. Kalo udah verifikasi, kamu dah bisa masuk ke ovi.com. Sign in aja dengan username dan password yg kamu daftarin tadi.
3. Trus, kalo dah masuk, klik icon contact yang ada di atas halaman. Lalu masukkan dulu model hape nokia yang kamu pake, ga lupa dengan nomer hape kamu.
Sering ga liat doa-doa atau kayak puisi di undangan pernikahan? ya… paling banyak itu Ar-Rum : 21 ya, tapi selaen itu banyak juga doa pengantin atau puisi cinta pengantin :ting: Banyak juga kok yang bagus, dan yang paling penting, semuanya adalah doa. Saya cuma pengen share beberapa, ini dia (bagi yang baru mau buat undangan, boleh dicontek kok :ting: ) ……
Ya Allah….
Aku berdoa untuk seorang pria yang menjadi bagian hidupku
Seorang yang sungguh mencintai-Mu lebih dari segala sesuatu
Seorang pria yang hidup bukan untuk dirinya sendiri, tetapi untuk-Mu
Dan mengetahui bagi siapa dan untuk siapa ia hidup,
Sehingga hidupnya tidaklah sia-sia
Seorang yang memiliki hati bijak bukan hanya otak yang cerdas,
Seseorang yang tidak hanya memujaku, tetapi dapat juga menasehatiku bila salah,
Seorang pria yang mencintaiku bukan karena kecantikanku, tetapi karena hatiku,
Seorang pria yang dapat menjadi sahabat terbaikku dalam tiap waktu dan situasi
Seorang pria yang dapat membuatku merasa dihargai sebagai seorang wanita kala berada di sisinya,
Aku tidak meminta seorang pria yang sempurna,
Namun aku meminta seorang pria yang tidak sempura sehingga aku dapat membuatnya sempurnya di mata-Mu
Ya Allah….
Buatlah aku menjadi seorang lelaki yang dapat membuat seorang wanita bangga
Berikan aku sebuah hati yang sungguh mencintai-Mu, sehingga aku dapat mencintainya dengan cinta-Mu,
Bukan mencintainya dengan sekedar cintaku
Berikanlah aku mata-Mu, sehingga aku dapat melihat banyak hal dalam dirinya
Berikanlah aku mulut-Mu yang penuh dengan kata-kata bijak dan pemberi semangat,
Sehingga aku selalu dapat mendukungnya setiap hari
Berikanlah aku bibir-Mu, dan aku akan selalu tersenyum kepadanya
Kami bersyukur kepada-Mu yang telah mempersatukan kami
Telah memberi kami seorang yang dapat melengkapi hidup kami menjadi sempurna
Dan Engkau mempertemukan kami pada waktu yang tepat,
Yang akan membuat segalanya indah pada waktu yang Engkau tentukan.