Review Buku Love in Rainy Days

Love in Rainy Days

Judul Buku : Love in Rainy Days
Penulis : Ifa Avianty
Penerbit : Lingkar Pena
Jumlah Halaman : 360 Halaman
Harga : Rp. 57.500
ISBN : 9786028851121

Setelah tahun lalu sangat menyukai Facebook on Love, alhamdulilah tahun ini Mbak Ifa mengeluarkan buku baru, Love in Rainy Days. Setelah lama menunggu dan sempat kecewa dengan Cinta Semusim, akhirnya saya menemukan kembali ke-khas-an mbak Ifa dalam buku ini.

Kali ini Mbak Ifa menulis dengan latar belakang keluarga yang multiagama, maksudnya satu keluarga tapi berbeda-beda agama. Saya lantas mengingat beberapa teman yang keluarganya seperti ini. Ya, kebebasan memeluk agama kan memang diatur sama undang-undang jadi wajar aja kalo ada keluarga, anak sama orang tua dengan agama berbeda. Tapiii…. saya menemukan cerita itu justru di sepertiga halaman akhir dari buku ini.

Cerita kehidupan Zita. yang katolik dan Indra yang muslim. Mereka telah bersahabat lama sejak TK sampai mereka tumbuh dewasa, keduanya menyimpan perasaan untuk tetap menjadi sepasang sahabat. Namun, benar kata orang-orang, kalo satu perempuan bersahabat dengan seorang laki-laki, biasanya ga bisa hanya jadi sahabat, tapi semakin lama kenal maka akan semakin dekat lebih dari sahabat. Itulah yang terjadi anatara Zita dan Indra, merekapun akhirnya menikah. Tapi, tidak mudah bagi Zita untuk dapat memasukidan dekat dengan keluarga Indra yang merupakan pengusaha ternama.

Read more

Blogshop Citizen Journalism Bersama Telkomsel & Kompasiana

Buat temen-temen yang di Palembang, ada acara menarik nih, apalagi kalo temen-temen suka ngeblog. Kompasiana bekerjasama dengan Telkomsel ngadain acara Blogshop nih di Palembang dengan tema Citizen Journalism.

Bagi temen-temen yang pengen tau banyak tentang apa itu citizen journalism dan kaitannya dengan blogging, boleh ikutan loh, ajak sodara juga temen-temen kamu juga. Acaranya gratis loh! :)

RINCIAN KEGIATAN
Nama Acara: Telkomsel Kompasiana Blogshop
Materi: Citizen Journalism (Iskandar Zulkarnaen); Kiat Menulis Cepat, Menarik dan Bermanfaat (Pepih Nugraha)
Hari, Tanggal: Sabtu, 19 Februari 2011
Waktu: Pukul 10:00 – 16:00 (registrasi ulang dibuka setengah jam sebelum acara)
Tempat: Ballroom Hotel Pangeran Jayakarta, Jl. Jenderal Sudirman no. 153 Palembang (lihat peta)
Fasilitas: Coffe Break, Makan Siang, Goody Bag
Biaya pendaftaran: Gratis

Catatan:

  • Peserta membawa laptop untuk sesi latihan.
  • Hanya Kompasianer yang sudah terdaftar sebagai Peserta Blogshop yang boleh mengikuti kegiatan ini.

—— di copas langsung dari sini ya beritanya ——–

Bagi temen-temen yang pengen ikutan, syaratnya cuma 2 kok. Pertama, kalian harus punya akun di kompasiana dan kedua kalian punya nomer Telkomsel. Itu aja, bagi yang mau daftar, cepetan daftar disini ya, karena kapasitas tempatnya terbatas.

Review Buku Our Story

Our Story

Judul Buku : Our Story
Penulis : Orizuka
Penerbit : Authorized Books
Jumlah Halaman : 240 Halaman
Harga : Rp. 29.000
ISBN : 9786029689419

Wow, saya ga nyangka bisa baca buku ini cuma dalam waktu sehari.
Saya tau ini teenlit, cerita SMA, yang saya rasa akan membosan seperti cerita teenlit biasa, ternyata saya salah, saya membaca teenlit seru :)

Jujur saja, awalnya saya beli buku ini karena melihat di sampul plastiknya, tertulis “Donasi Rp. 500 tiap pembelian buku ini untuk sekolah juara”. Ditambah dengan logo Rumah Zakat di bagian belakang cover buku ini, meneguhkan hati saya untuk membeli, lagian harganya juga ga mahal kok :D

Sebelumnya, saya udah beli Fate, karena pengen baca tulisannya Orizuka, tapi ternyata Fate keduluan sama Our Story ini. Dan, ternyata saya suka cara Orizuka menulis dan bercerita dalam buku ini, yang selanjutnya akan membawa saya membawa buku-buku Orizuka laennya.

Our Story bercerita tentang kehidupan di sekolah para tokoh utamanya. Saya juga bingung, ini kayaknya yang jadi tokoh utama agak banyak, sebut saja Yasmine yang memang dari awal diceritakan dalam buku ini, tapi nanti keluar Ferris, si ketua kelas dan juga ketua OSIS, lagi kita menemukan nama Nino, si tukang berantem tapi ganteng. Mungkin bisa dibilang ada 3 tokoh sentral dalam buku ini :)

Read more

Review Buku Ranah 3 Warna

Ranah 3 Warna

Judul Buku : Ranah 3 Warna
Penulis : A. Fuadi
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Jumlah Halaman : 473 Halaman
Harga : Rp. 65.000
ISBN : 9789792263251

Wow, akhirnya buku yang ditunggu-tunggu ini kelar juga saya baca.
Ga tahan dengan bahasan suami dan adek saya yang udah nyamber duluan buku ini, saya akhirnya menyudahi buku ini dengan senyum gembira.

Ranah 3 Warna adalah buku kedua dari A. Fuadi yang promonya dimana-mana bakal jadi best seller.
Seperti buku pertamanya, Negeri 5 Menara yang menjadi best seller, saya tak ragu lagi akan banyak orang menyukai buku Uda Fuadi yang kedua ini.

Kalo di Negeri 5 Menara kita melihat cerita Alif Fikri dan teman-teman Pondok Madani dengan mantra “Man Jadda wajada“, dalam buku kedua ini, Alif diceritakan memasuki masa dewasa dimana ia meneruskan pendidikannya dengan mantra baru “Man Shabara Zafira“.

Awalnya saya ngerasa bingung dengan cover buku juga pembatas buku yang dihadiahkan buku ini. Cover buku terlihat sepatu hitan dan untuk pembatas buku serupa daun. Ternyata, kalian wajib membaca buku ini dulu untuk tau apa arti dibalik semua itu. Cover itu adalah si Hitam, sepatu dari kulit jawi yang diberikan Ayah Alif sebelum Alif pergi merantau ke Bandung untuk kuliah. Daun? ya, pembatas bukunya unik, serupa daun yaitu daun maple khas negeri Kanada, tempat akhirnya Alif meraih mimpinya menginjak benua Amerika.

Read more

Review Buku Sakinah Bersamamu

Sakinah Bersamamu

Judul Buku : Sakinah Bersamamu
Penulis : Asma Nadia
Penerbit : Asma Nadia Publishing House
Jumlah Halaman : 344 Halaman
Harga : Rp.55.000
ISBN : 9786029672558

Boleh dibilang saya adalah salah satu pembaca setia buku-bukunya Mbak Asma Nadia. Hampir seluruh bukunya, apalagi yang non fiksi saya punya dan tentu saya sudah baca. Setelah tau Mbak Asma menelurkan buku baru, saya langsung pesen deh bukunya sama Mbak Retno (Halamanmoeka), karena setau saya pertengahan Desember 2010 lalu buku ini blom ada di Palembang. Saya suka sebel sih emang klo buku yang kita tunggu-tunggu nongolnya lama di Gramedia atau toko buku di Palembang sini.

Masih sama dengan beberapa buku Mbak Asma sebelumnya, Sakinah Bersamamu juga buku yang bercerita tentang pernikahan, lebih tepatnya cerita-cerita yang sering kita temukan dalam rumah tangga. Tapi, kali ini Mbak Asma mengemas ceritanya dengan menarik, ga cuma cerita saja tapi juga ditambah dengan pembahasan dari cerita tersebut.

Ada 17 cerita dalam rumah tangga yang kerap kali dirasakan banyak pasangan, seperti juga saya dan suami. Ga semua cerita memang, cuma beberapa cerita bikin saya senyum-senyum sendiri karena pas banget kayak apa yang saya rasain ke suami. Misalnya, cerita ‘Ngambek’ itu. Ah, suami saya juga tipikal seperti itu, suka ga ngeh kalo istri ngambek, yang ada kitanya yang gondok sendiri. Tapi setelah dijalani, saya mengerti banyak hal, saya ngerti kalo suami saya emang tipe yang harus apa-apa diomongin langsung. Jangan berharap ada kejutan deh :) Jadi, klo pengen dibeliin sesuatu langsung ngomong aja, klo nunggu dia inisiatif beliin, bisa kelamaan nunggunya :senyum:

Read more

Lagu Heboh Andai Aku Jadi Gayus

Karena saya ngerasa blom pernah denger lagu yang heboh itu, jadi saya coba cari di youtube deh lagunya. Ini bagi semua yang pengen denger kayak saya yang jadi penasaran sama lagu Andia Aku Jadi Gayus.

ah hukuman 7 tahun buat Gayus itu dikit banget,…
ah saya lupa klo saya berdiri di ranah hukum Indonesia yang masih tunduk akan kekuasaan uang :sedih:

Lagu Jika Aku Menjadi

Baru ngeh ternyata Jika Aku Menjadi yang tayang tiap hari di Transtv itu ada lagunya, dengan judul yang sama yaitu Jika Aku Menjadi. Setelah searching ternyata itu lagu adalah sebuah soundtrack film Kabayan Jadi Milyuner. Pantes aja saya ga pernah denger filmnya kurang promo tuh kayaknya :D

Ini liriknya :

Malam tak bertuah, siang tanpa pesan
Sinisnya hari menyapa diriku

Manusia biasa mungkin takkan sanggup
Menerangi nasib gelap gulita
Bentangkan hatiku Tuhan peluk aku
Cinta sahabat menafkahi jiwa

Jika aku menjadi
Seperti yang lain hidup bercahaya
Mungkin saja aku kehilangan rasa syukur
Tak tersenyum dalam damai

Coba kau jadi aku
Sanggupkah bernafas tanpa udara
Namun ku nikmati nasib dan takdir hidup ini
Bila Tuhan yang mau

Manusia biasa mungkin takkan sanggup
Menerangi nasib gelap gulita
lyricsalls.blogspot.com
Bentangkan hatiku Tuhan peluk aku
Cinta sahabat menafkahi jiwa

Jika aku menjadi
Seperti yang lain hidup bercahaya
Mungkin saja aku kehilangan rasa syukur
Tak tersenyum dalam damai

Coba kau jadi aku
Sanggupkah bernafas tanpa udara
Namun ku nikmati nasib dan takdir hidup ini
Bila Tuhan yang mau

Jika aku menjadi
Berubah melawan garis yang tertulis
Bukannya Tuhan tidak mendengar doa kita
Dia tahu yang terbaik
Jika aku menjadi